FinJ Media – 11 orang terduga teroris ditangkap oleh Densus 88 di wilayah Sumatera. Penangkapan terduga teroris tersebut dilakukan dalam rangka pengamanan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
“Densus 88 melaksanakan kegiatan preventif strike di wilayah Sumatera. Berhasil mengamankan 11 pelaku teroris,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan pada Senin (19/12/2022).
Namun Irjen Dedi belum bisa menjelaskan secara pasti mengenai jaringan dari 11 orang terduga teroris tersebut. Pihaknya akan terus memberikan informasi mengenai perkembangan terhadap penangkapan tersebut.
“Nanti akan disampaikan, akan kita update siang ini, siapa nama-namanya kemudian jaringannya dan kita mengantisipasi hal tersebut,” ucap Irjen Dedi.
Meskipun demikian, Irjen Dedi memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap tenang. Karena Polri akan terus berupaya dengan semaksimal mungkin untuk menangani kasus ini.
“Namun demikian kita berharap masyarakat tetap tenang bahwa Polri bersama pihak terkait lainnya akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengamankan seluruh rangkaian kegiatan masyarakat,” ucap Irjen Dedi kembali.
“Dan kita mohon dukungan, mohon supportnya dari masyarakat bersama-sama dalam rangka mengantisipasi segala macam kemungkinan yang bisa terjadi di dalam perayaan natal maupun tahun baru,” tambah Irjen Dedi.
Densus 88 Sebelumnya Telah Menangkap Terduga Teroris di Tebing Tinggi
Densus 88 Antiteror Polri sebelumnya juga telah menangkap salah seorang terduga teroris yang ada di Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut). Terduga teroris tersebut diketahui berinisial IS alias Ono dan berusia 43 tahun.
“Benar. Penyidik sedang bekerja secara intensif,” kata Kepala Bagian Bantuan Operasi (Kabag Ban Ops) Densus 88 Antiteror Kombes Aswin Siregar saat dimintai konfirmasi pada Sabtu (17/12/2022).
IS alias Ono ditangkap pada Jumat (16/12/2022) di sebuah bengkel mobil yang ada di Jalan SM Raja, Kelurahan Bandar Sono,, Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut) sekitar pukul 13.00 WIB. Pihak kepolisian pun langsung menggeledah rumah Ono.
“Lalu tim melaksanakan kegiatan penggeledahan di rumah tersebut,” pungkas Kombes Aswin Siregar.
Baca Juga : Terduga Teroris di Sukaharjo Ditangkap Densus 88